Main Menu

Assign modules on offcanvas module position to make them visible in the sidebar.

Our school

SCHOOL SCIENCE CENTER
Sekolah Pembangunan Jaya

Kemunculan Komet Setan saat Gerhana April 2024, Bahayakah?

Komet Setan atau "devil comet" diprediksi akan muncul pada April 2024 bersamaan dengan terjadinya gerhana matahari total yang akan berlangsung di Amerika Utara.

 

Komet setan alias "devil comet" adalah istilah yang digunakan untuk menyebut komet 12P/Pons-Brooks. Mengutip dari ABC News, komet ini disebut sebagai komet setan karena pembentukan dua "tanduk" yang terbuat dari es dan gas serta ledakan berkala.

 

"Setiap ada penampakan komet memang akan menjadi perhatian karena jarang muncul, enggak setiap hari ada," kata Guru Besar Astronomi Institut Teknologi Bandung (ITB), Taufiq Hidayat, pada Ahad malam, 31 Maret 2024.

 

Ukuran komet 12P/Pons-Brooks diperkirakan 30-an kilometer dengan kecepatan orbital bisa mencapai beberapa ratus kilometer per detik. Ekornya bisa bertambah panjang ketika berada semakin mendekati matahari. "Panjang ekornya bisa sampai ratusan ribu kilometer," Kata Taufiq

 

Situs Astonomy menulis, komet setan siklasifikasikan sebagai komet periode pendek karena mengorbit Matahari setiap 71,2 tahun sekali. Untuk diketahui, komet dengan kurang dari 200 tahun dianggap sebagai komet periode pendek.

 

Komet ini bukanlah pendatang baru di Tata Surya. Manusia sudah mengenal Pons-Brooks sejak tahun 1812, ketika pemburu komet, Jean-Louis Pons, melihatnya pada magnitudo 4.

 

Komet setan diperkirakan bisa terlihat pada awal April 2024 dan akan mendekat ke arah Matahari hingga melewati Andromeda dan Pisces pada Maret 2024. 

 

Adapun kemunculan komet setan ini juga diprediksi terjadi bersamaan dengan fenomena Gerhana Matahari Total pada 8 April 2024 di Amerika Utara

 

Sayangnya, masyarakat yang berada di Indonesia tidak memiliki kesempatan untuk menyaksikan fenomena ini secara langsung karena benda langit ini tidak akan melintas di langit Indonesia. Selain itu, Gerhana Matahari Total pada April 2024 juga tidak akan terjadi di Indonesia

Earth Hour 23 Maret 2024, Matikan Lampu 1 Jam Saja

Earth Hour 2024 akan diperingati pada Sabtu (23/3/2024) malam. Seluruh masyarakat di dunia, termasuk Indonesia, diajak untuk mematikan lampu selama satu jam mulai pukul 20.30-21.30 waktu setempat sebagai bentuk kepedulian terhadap perubahan iklim.

Earth hour kali ini merupakan yang ke-18 dengan tema "Momen Terbesar untuk Bumi" sebagai upaya untuk membangun kesadaran dan merayakan pentingnya lingkungan bumi.

Biasanya, Earth Hour digelar setiap tahun menjelang akhir bulan Maret.

Dari tahun pertama Earth Hour pada 2007 sampai sekarang, gerakan utama yang dipilih adalah mematikan lampu.

Mengacu informasi resmi dari Earth Hour Indonesia dan WWF Indonesia, sepuluh kota yang resmi menggelar Earth Hour Day adalah Jakarta, Tangerang, Serang, Depok, Bandung,  Cimahi, Purwokerto, Yogyakarta, Jember, Banda Aceh, Makassar dan Jayapura.

"Dalam menghadapi semakin cepatnya hilangnya keanekaragaman hayati dan perubahan iklim, inilah saat yang penting untuk bersatu dan mengambil langkah demi masa depan kita bersama" tulis WWF di situs webnya.

Ketika lampu dimatikan selama satu jam, situs Web Earth Hour juga mendorong para partisipan untuk memanfaatkan waktu selama 60 menit tersebut melakukan sesuatu yang positif bagi Bumi. 

Asteroid Apophis "God of Chaos" akan menabrak Bumi ???

Sebuah asteroid raksasa diprediksi bisa bertabrakan dengan Bumi pada tahun 2029 mendatang. Hal tersebut disampaikan oleh para ilmuwan berdasarkan fenomena yang disebut sebagai 'Percepatan Yarkovsky'.  

Menurut penelitian yang dipresentasikan pada pertemuan virtual 2020 dari Divisi Ilmu Planet Asosiasi Astronomi America (Division for Planetary Sciences of the American Astronomical Society), 'Percepatan Yarkovsky' memengaruhi orbit batuan antariksa, atau juga disebut sebagai 99942 Apophis atau juga dijuluki sebagai 'God of chaos' oleh kaum Mesir Kuno.

Dilansir dari laman resmi NASA, Asteroid ini diketahui pada tahun 2004 lalu, Apophis dikenal sebagai asteroid paling berbahaya yang bisa berdampak pada planet kita yaitu Bumi.

Melansir Newsweek, para astronom pertama kali melihat Apophis pada Juni 2004 dalam pengamatan yang dilakukan oleh Observatorium Nasional Kitt Peak di Arizona. Objek tersebut diperkirakan berdiameter lebih dari 1.100 kaki atau hampir setinggi Empire State Building di New York City.

Asteroid tersebut diperkirakan akan melintas dengan aman di dekat Bumi dalam jarak 19.797 mil (31.860 kilometer) dari permukaan planet kita pada tanggal 13 April 2029, sehingga akan terlihat dengan mata telanjang.

Apophis diklasifikasikan sebagai asteroid tipe S atau tipe berbatu yang terbuat dari bahan silikat (atau batuan) dan campuran logam nikel dan besi

Gambar radar menunjukkan bahwa ia memanjang dan mungkin memiliki dua lobus, sehingga terlihat seperti kacang. Masih banyak lagi yang akan dipelajari tentang struktur asteroid ini setelah ia terbang dekat dengan Bumi pada tahun 2029. Nama Apophis diambil dari nama ular iblis yang mempersonifikasikan kejahatan dan kekacauan dalam mitologi Mesir kuno.

KB-TK Pembangunan Jaya Goes to Cluster: School Science Center Memukau dengan Demo Sains bersama Duta Sains dari SD Pembangunan Jaya Bintaro

Pada hari Sabtu (02/03), KB-TK Pembangunan Jaya menggelar acara istimewa yang tidak hanya menarik perhatian para orangtua murid, tetapi juga masyarakat sekitar. dalam acara bertajuk "KB-TK Pembangunan Jaya Goes to Cluster", KB-TK Pembangunan Jaya mengundang School Science Center untuk berpartisipasi dalam Demo sains yang menggumkan, serta menampilkan duta sains terbaik dari SD Pembanguna Jaya.

School Science Center, sebuah pusat pembelajaran sains yang terkenal akan pendekatan inovatifnya dalam mengajarkan sains kepada anak-anak, mengisi acara dengan asik dan menghibur. Membawa berbagai demonstrasi sains yang menakjubkan, mulai dari percobaan menusuk plastik air menggunakan pensil, Bola Rakus, Berdiir di atas Lampu dan diakhiri dengan menusuk balon namun tidak pecah.

Anak-anak dari TK Pembangunan Jaya tidak hanya berkesempatan untuk menyaksikan demo sains tersebut, tetapi juga turut berpartisipasi aktif. Mereka terlihat antusias dan penuh semangat saat mencoba sendiri percobaan sains di bawah bimbingan para Duta Sains kak Bila dan Kak Adinda dari School Science Center. Hal ini tidak hanya meningkatkan pemahaman mereka tentang konsep-konsep sains yang sulit, tetapi juga menghidupkan minat mereka terhadap ilmu pengetahuan.

"Acara seperti ini benar-benar membangkitkan semangat belajar anak-anak kita, "ujar salah seorang orangtua. "Mereka sangat senang bisa mencoba eksperimen sains sendiri dan melihat betapa menariknya ilmu pengetahuan."

Acara ini bukan hanya tentang mengajarkan konsep-konsep sains yang rumit, tetapi juga tentang membuka pintu bagi anak-anak untuk menjelajahi dan mengeksperimen sendiri. dengan demikian, diharapkan mereka akan tumbuh menjadi generasi yang gemar belajar dan bersemangat dalam mengeksplorasi dunia sains. 

Jika kalian tertarik untuk mengetahui lebih lanjut tentang acara-acara dan kegiatan di  School Science Center, silakan kunjungi Instagram dan Youtube kami di schoolsciencecenterspj.

PETUALANGAN ASTROFOTOGRAFI DI SCIENCE NIGHT SMA 2024 BERSAMA KAK RAYHAN DARI PLANETARIUM JAKARTA

Pada tanggal 12 dan 19 Januari 2024, School Science Center menerangi malam dengan Science Night 2024 yang penuh warna dan cahaya. Dengan tema menginspirasi "Be the Moonlight," acara ini membawa peserta dalam petualangan seru di dunia astrofotografi yang dipandu oleh pembicara khusus, Kak Rayhan dari Planetarium Jakarta.

Tema "Be the Moonlight" memberikan dorongan inspiratif kepada peserta untuk menjadi sumber cahaya dan pengetahuan di tengah kegelapan. School Science Center berkolaborasi dengan Kak Rayhan, seorang pakar di bidangnya, untuk memperkenalkan peserta pada keindahan langit malam melalui lensa astrofotografi.

Kak Reyhan, seorang ahli di Planetarium Jakarta, hadir sebagai pemateri khusus di Science Night 2024. Dengan keahliannya dalam bidang astrofotografi, Kak Reyhan memberikan pandangan yang mendalam tentang keindahan langit malam dan memandu peserta melalui langkah-langkah praktis astrofotografi.

Kak Rayhan membagikan rahasia dan teknik astrofotografi untuk membuat hasil yang mengagumkan. Mulai dari pengaturan kamera hingga memilih objek langit yang menarik, peserta mendapatkan wawasan praktis yang berguna untuk meraih keindahan langit malam dengan lensa mereka sendiri.

Tidak hanya belajar melalui kamera, Science Night 2024 juga menawarkan pertunjukan langit malam yang mempesona. Peserta dapat melihat benda-benda langit dengan mata mereka sendiri melalui teleskop yang disiapkan dengan bantuan School Science Center.

Acara ini tidak hanya berfokus pada aspek teknis astrofotografi, tetapi juga memberikan pengalaman interaktif, edukatif, dan menginspirasi. Dengan campuran antara presentasi yang menyenangkan Kak Reyhan dan kegiatan pengamatan bersama School Science Center, peserta merasa terlibat dan termotivasi untuk menjelajahi lebih jauh ke dalam keindahan langit malam.

Science Night 2024 "Be the Moonlight" bukan hanya acara sains, tetapi juga perjalanan eksplorasi diri dan alam semesta. Peserta, dipandu oleh Kak Rayhan, meninggalkan acara ini dengan pengetahuan baru, keterampilan astrofotografi yang terasah, dan hasrat yang tumbuh untuk terus mengeksplorasi langit malam. 

Back to top