Main Menu

Assign modules on offcanvas module position to make them visible in the sidebar.

Our school

SCHOOL SCIENCE CENTER
Sekolah Pembangunan Jaya

Tim Robotik Sekolah Pembangunan Jaya Memenangkan Kompetisi Robotik Tingkat Nasional

 

Pada 19 Maret 2023, Tim Robotik SD dan SMA Plus Pembangunan Jaya Bintaro berhasil memenangkan kompetisi IYRC (Indonesia Youth Robotic Competition) dengan prestasi yang sangat membanggakan. Kompetisi IYRC adalah ajang bergengsi bagi para siswa di Indonesia untuk memperlihatkan kemampuan mereka dalam merancang dan membangun robot yang dapat digunakan untuk menyelesaikan berbagi tugas dan tantangan. Tim Robotik SD dan SMA Plus Pembangunan Jaya Bintaro adalah dua tim yang berhasil menarik perhatian seluruh pengunjung dan juri dengan robot canggih mereka.

Tim Robotik SD Pembangunan Jaya Bintaro di wakilkan oleh Ananda Bintang Khenaswara berhasil meraih Gold Medal 1 dalam kategori Kinder Mission. Dalam kategori ini, peserta diberikan 5 pertanyaan hitungan sederhana dan anak-anak harus menggerakkan robot untuk menggiring jawaban ke kotak jawaban. Pada kategori ini waktu yang diberikan adalah 3 menit dan Ananda Bintang Khenaswara berhasil menyelesaikan misi kurang dari satu menit yaitu hanya 57 detik.

Sementara itu, Tim Robotik SMA Plus Pembangunan Jaya Bintaro berhasil meraih Gold Medal 2 dalam kategori Creative and AI Project dengan menampilkan rumah yang dilengkapi dengan teknologi kecerdasan buatan atau AI. Robot ini dinamakan SMART HOME yang dilengkapi dengan sistem pengenalan gerak yang dapat mematuhi perintah sederhana seperti menyalakan lampu, mematikan lampu, membuka pintu atau menutup pintu melalui gerakan tangan. Tim Robotik SMA Plus Pembangunan Jaya berencana akan mengembangkan SMART HOME ini menjadi lebih canggih dengan menambahkan perintah suara dan sistem pengenalan wajah.

Prestasi yang diraih oleh kedua tim ini sangat membanggakan dan menunjukkan bahwa Indonesia memiliki bakat-bakat muda yang sangat berpotensi dalam bidang teknologi dan robotik. Semoga keberhasilan kedua tim ini dapat menjadi motivasi bagi siswa-siswa lainnya untuk terus belajar dan mengembangkan kemampuan mereka dalam bidang teknologi dan robotik.

Back to top